Strategi Pelayanan Prima Pada Bagian Front Liner Di BPRS Suriyah Cabang Pekalongan

Pelayanan adalah bagian penting selain produk dan pemasaran bank, kebehasilan bank dalam memberikan pelayanan prima kepada nasabah ditentukan oleh perilaku dan karakter petugas bank. Dalam persaingan yang semakin ketat dan era globalisasi lain, peranan petugas bank memegang peranan penting. Lembaga...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Hj. Rinda Asytuti, M. Si, Riki Andrian Sah (2012114154)
Format: Online
Language:Indonesia
Published: Jurusan D-3 Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Pekalongan 2018
Online Access:http://103.142.62.240:80/perpus/index.php?p=show_detail&id=995437
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Pelayanan adalah bagian penting selain produk dan pemasaran bank, kebehasilan bank dalam memberikan pelayanan prima kepada nasabah ditentukan oleh perilaku dan karakter petugas bank. Dalam persaingan yang semakin ketat dan era globalisasi lain, peranan petugas bank memegang peranan penting. Lembaga keuangan syariah khususnya bagian front liner yang merupakan garda terdepan harus mampu menerapkan strategi pelayanan yang baik terhadap nasabah, pelayanan prima kepada nasabah merupakan salah satu syarat mutlak yang harus dimiliki agar bisa bersaing dengan lembaga keuangan yang lain. Jenis yang digunakan dalam penelitian ini adalah lapangan (field research) yang data-datanya diperoleh langsung dari BPRS Suriyah Cabang Pekalongan. Sedangkan pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Medote pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam menganalisis data, metode analisis data yang digunakan adalah metode deskriptif analisis dimana hasil dari penelitian ini dijabarkan dalam bentuk narasi. Adapun hasil penelitian ini, bahwa dalam prakteknya pelayanan yang diterapkan oleh BPRS Suriyah Cabang Pekalongan pada bagian front liner sudah cukup baik, hal tersebut bisa dilihat dari SDM yang proffesional, dimana seorang customer service dapat menerangkan secara baik produk-produk yang ditawarkan BPRS Suriyah Cabang Pekalongan. Customer service dan teller juga ditunjang dengan sarana dan prasarana yang memadai dalam melakukan tugasnya memberi pelayanan kepada nasabah, customer service dan teller juga sangat tanggap terhadap apa yang menjadi keluhan nasabah. Kata Kunci: Pelayanan Prima, Front Liner, BPRS Suriyah Cabang Pekalongan