Pemenuhan Hak Hadhanah Dan Hak Nafkah Anak Di Kalangan Keluarga Pengemis Di Kota Tegal

Tujuan penelitian ini adalah: untuk mengetahui pemenuhan hak hadhanah dan nafkah anak di kalangan keluarga pengemis di Kota Tegal dan implikasinya terhadap anak jika hak hadhanah dan nafkah anak tidak terpenuhi. Penelitian ini merupakan penelitian sosiologi hukum dengan pendekatan kualitatif, mengh...

Täydet tiedot

Tallennettuna:
Bibliografiset tiedot
Päätekijät: Zulfa Khasanah (2011113044), Dr. Triana Sofiani, SH, MH
Aineistotyyppi: Online
Kieli:Indonesia
Julkaistu: Jurusan S-1 Hukum Keluarga Islam Fakultas Syariah IAIN Pekalongan 2018
Linkit:http://103.142.62.240:80/perpus/index.php?p=show_detail&id=996261
Tagit: Lisää tagi
Ei tageja, Lisää ensimmäinen tagi!
Kuvaus
Yhteenveto:Tujuan penelitian ini adalah: untuk mengetahui pemenuhan hak hadhanah dan nafkah anak di kalangan keluarga pengemis di Kota Tegal dan implikasinya terhadap anak jika hak hadhanah dan nafkah anak tidak terpenuhi. Penelitian ini merupakan penelitian sosiologi hukum dengan pendekatan kualitatif, menghasilkan data deskriptif analitis. Data yang dipergunakan adalah data primer dan sekunder. Dengan mengambil subjek penelitian yaitu pengemis di Kota Tegal. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik menganalisis dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan dari data-data yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1.) Pemenuhan hak hadhanah anak di kalangan keluarga pengemis Kota Tegal belum terpenuhi secara keseluruhan.Terbukti dari hasil penelitian penulis yang menunjukkan bahwa dari 6 keluarga pengemis, hanya 3 yang mampu memenuhi kebutuhan pendidikan anaknya. Sedangkan untuk kesehatan keluarga pengemis hanya 1 dari 7 keluarga yang tidak mampu memenuhi hak mendapatkan pelayanan kesehatan dari orang tuanya. Untuk hak diasuh oleh tuanya hanya 2 dari 6 keluarga pengemis yang mampu memenuhi hak tersebut. Sedangkan pemenuhan nafkah dari aspek pangan hanya terdapat 2 dari 6 keluarga pengemis yang tidak dapat memenuhi. Dan dari aspek pemenuhan pangan hanya terdapat 1 dari 6 keluarga pengemis yang tidak mampu memenuhi. Dan terakhir dari aspek pemenuhan papan hanya terdapat 2 dari 6 keluarga pengemis yang tidak mampu memenuhi.Dan Implikasinya terhadap anak jika hak hadhanah dan nafkah tidak terpenuhi berpengaruh pada a. Kesehatan anak, b. pendidikan anak, c. pola perilaku anak. Kata kunci: Pemenuhan, Hak Hadhanah, Hak Nafkah, Keluarga Pengemis