Pengaruh Motivasi dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Melalui Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening (Studi Pada PT Primatexco Indonesia)

Kompetisi global yang semakin intensif dan kemajuan teknik mencetuskan suatu ide ide perubahan, yang mengharuskan lembaga perusahaan mampu bertahan hidup. Sumber daya manusia merupakan aset terpenting perusahaan karena perannya sebagai subyek pelaksana kegiatan operasional perusahaan. Manajeme...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Ade Gunawan, M.M, Saqinah Rahmah (2013115320)
Format: Online
Language:Indonesia
Published: Jurusan S-1 Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Pekalongan 2020
Online Access:http://103.142.62.240:80/perpus/index.php?p=show_detail&id=999501
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Kompetisi global yang semakin intensif dan kemajuan teknik mencetuskan suatu ide ide perubahan, yang mengharuskan lembaga perusahaan mampu bertahan hidup. Sumber daya manusia merupakan aset terpenting perusahaan karena perannya sebagai subyek pelaksana kegiatan operasional perusahaan. Manajemen sumber daya merupakan elemen terpenting dalam perencanaan strategis setiap bisnis. Perencanaan strategis harus dibuat semaksimal mungkin agar mampu bersaing dengan kalangan bisnis lainnya, maka membutuhkan sumber daya manusia yang mampu bekerja keras dan berani bersaing. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh Motivasi, Lingkungan Kerja dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Explanatory Research dengan menggunakan metode analisis jalur (path analysis) dan uji sobel. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling dengan sampel berjumlah 80 responden. Responden dalam penelitian ini yaitu karyawan bagian weaving inspection sift pagi dan malam. Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja ditunjukkan dengan nilai t hitung 2,939 > t tabel 1,992. (2) lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja ditunjukkan dengan nilai hitung 4,961 > t tabel 1,992. (3) motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan ditunjukkan dengan t hitung 2,022 > t tabel 1,992. (4) lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan ditunjukkan dengan t hitung 2,071 > t tabel 1,992. (5) kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan ditunjukkan dengan t hitung 2,544 > t tabel 1,992. Berdasarkan perhitungan rumus sab pada uji sobel mendapatkan pada pengaruh tidak langsung X1 terhadap Y2 yaitu t hitung 2,026> t tabel 1.992, sedangkan pada pengaruh X2 terhadap Y2 melalui Y1 t hitung 2.106 > t tabel 1.992. Maka dapat disimpulkan keduanya berpengaruh sehingga terjadi pengaruh mediasi.